Memang Samsung
Galaxy Note 2 merupakan ponsel Android yang termasuk laris dan paling
dicari saat ini, tapi pendahulunya juga tak kalah sukses, karena justru
dari keberhasilan Samsung Galaxy Note versi pertama maka Samsung pun
meluncurkan penerusnya yang lebih jos karena adanya dukungan Android
Jelly Bean terbaru.
Nah tapi bagi Anda yang memang masih memiliki Samsung Galaxy Note
versi pertama (tipe GT-N7000) jangan bersedih karena Samsung ternyata
masih memperhatikan Anda. Update Android Jelly Bean 4.1.2 bakal segera
meluncur resmi, di mana kami mendapat bocoran via SamMobile bahwa sudah
ada versi firmware N7000XXLSA Android 4.1.2 Jelly Bean untuk perangkat
ini.
Jadi dengan ini Anda bisa mendapatkan aplikasi S-Note dengan S-Pen terbaru serta multi view seperti layaknya Galaxy Note 2.
Pertama kali bocor melalui XDA-Developers, firmware N7000XXLSA test sudah didownload langsung dari orang dalam melalui server Samsung.
Berikut adalah fitur-fitur dan peningkatan baru yang bisa didapat melalui update ini:
- Android 4.1.2 – Build JZO54K
- Project Butter - Buttery Smooth Performance & Great Stability
- Multi-View (can also be disabled)
- Page Buddy
- Notification Panel can now be customized
- New Additions in Notification Panel
- Smart Rotation
- New Samsung Keyboard
- Samsung’s Cloud services
- Direct Call, Smart Stay and Pop-up Play Features
- New Widgets From the Galaxy S III
- 2 Home screen modes
- New Notifications bar
- Google Now
Detil Firmware:
Android Version: 4.1.2 – JZO54K (Jelly Bean)
PDA: N7000XXLSA
CSC: N7000OXALSA
MODEM: N7000XXLSA
Changelist: 549786
Build Date: 20th November 2012
Region: Europe
Country: Germany
Download: N7000XXLSA_N7000OXALSA_DBT.zip
1. Unzip file
2. Buka Odin 3.04 ( Download dari SINI)
3. Restart phone pada mode download (Home+power+vol down)
4. Hubungkan ponsel dan tunggu sampai mendapat tanda kuning dari Odin
5. Tambahkan CODE_N7000XXLSA_549786_REV02_user_low_ship.tar.md5 ke PDA
6. Tambahkan MODEM_N7000XXLSA_REV_05_CL1222228.tar.md5 ke PHONE
7. Tambahkan CSC_OXA_N7000OXALSA_549786_REV02_user_low_ship.tar.md5 ke CSC
8. Pastikan re-partition tidak dipilih
9. Mulai flash dan tunggu
0 komentar:
Posting Komentar
silahkan masukkan komentar sobat disini demi kemajuan blog ini.. Terima Kasih.. :)